Skip to content

Melawat Masa Lalu dalam Balutan Baru: Grand Concert Vol. 10 ‘Anjangsana Simfoni’

  • by

Anjangsana Simfoni, sebuah tema yang membalut acara Grand Concert Vol. 10 tahun ini. Acara tersebut telah sukses digelar pada Sabtu, 27 Mei 2023 di Auditorium Driyarkara Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Konser tahunan terbesar ini telah konsisten dilaksanakan dan berhasil membawa 1099 penonton untuk mendengarkan kidung masa kecil yang dikemas dalam format orchestra. Grand Concert Vol. 10 ‘Anjangsana Simfoni’ dimeriahkan oleh 109 orang pemain musik orchestra dengan kolaborasi bersama Marching Band Universitas Gadjah Mada dan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada.

Rangkaian acara ini menampilkan Alexandro Rakka Sadewa dan Azhar Asyari sebagai Conductor, Wina Fauriza Syafni sebagai Concertmaster, Taradita Kalyana Yasmin sebagai Solo Violinist, Angelicha Febyola C. Pinassang sebagai Vocalist serta diundangnya bintang tamu Brian Prasetyoadi seorang penyanyi nasional sebagai Guest Star, dan Addie MS sebagai Guest Star/Conductor. 

Pada konser kali ini Grand Concert Vol. 10 membawakan dua belas lagu dengan susunan sebagai berikut:

  1. Varia Ibukota

Arranged by Mochtar Embut

Adapted by Fafan Isfandiar

Alexandro Rakka Sadewa sebagai Conductor

  1. Damai Bersamamu

Composed by Johnny Sahilatua

Arranged by Ardiansyah Pratama Putra

Alexandro Rakka Sadewa sebagai Conductor dan berkolaborasi dengan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada

  1. Masa Kecilku

Arranged by Renardi Effendi

Adapted by Crispinus Devico, Taradita Kalyana 

Azhar Asyari sebagai Conductor dan Angelicha Febyola C. Pinassang sebagai Vocalist

  1. Pemuda

Arranged by Fafan Isfandiar

Azhar Asyari sebagai Conductor dan Markus Saka, Timotius Eka Paksi, Vincencio Valdy Putra Sasangka, serta Corcedio Gerald sebagai Vocalist

  1. Ayo Mama

Arranged by Aubrey Victoria

Adapted by El Harera

Alexandro Rakka Sadewa sebagai Conductor dan berkolaborasi dengan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada

  1. Andeca Andeci

Arranged by Aubrey Victoria

Adapted by Arya Veda

Azhar Asyari sebagai Conductor dan berkolaborasi dengan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada

  1. Kampuan Nan Jauh Di Mato

Arranged by Fafan Isfandiar

Alexandro Rakka Sadewa sebagai Conductor dan Taradita Kalyana Yasmin sebagai Solo Violinist

  1. Ayam Den Lapeh

Arranged by Addie MS

Addie MS sebagai Conductor

  1. Tanah Airku

Arranged by Joko Lemazh Suprayitno

Addie MS sebagai Conductor dan Angelicha Febyola C. Pinassang sebagai Vocalist

  1. Simfoni Raya

Arranged by Singgih Sanjaya

Addie MS sebagai Conductor dan Brian Prasetyoadi sebagai Vocalist

  1. Puisi

Arranged by Ruswan Syarif

Addie MS sebagai Conductor dan Brian Prasetyoadi sebagai Vocalist 

  1. Zamrud Khatulistiwa

Arranged by Ardiansyah Pratama Putra

Azhar Asyari sebagai Conductor 

Brian Prasetyoadi dan Angelicha Febyola C. Pinassang sebagai Vocalist

Berkolaborasi dengan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Gadjah Mada

Dalam Grand Concert Vol. 10 ‘Anjangsana Simfoni’ yang telah sukses digelar, tidak lepas dari dukungan serta bantuan pihak sponsor, media partner, dan para penonton. Tentunya masih banyak lagi event GMCO yang akan hadir di masa mendatang. Pantau terus sosial media GMCO untuk info selanjutnya!

Berikut merupakan beberapa dokumentasi keseruan dari Grand Concert Vol. 10 ‘Anjangsana Simfoni’:

Sponsored by

Media Partner by

Subscribe us through our social media

Tiktok : @gmco_ugm 

Instagram : @gmco_ugm

Line : @gmb9885m

Twitter : @GMCO_UGM

Youtube : Gadjah Mada Chamber Orchestra