Sebagai salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Universitas Gadjah Mada, GMCO tetap menjaga eksistensinya dengan menggelar konser setiap tahunnya. Sejak tahun 2011, GMCO telah mengadakan berbagai konser yang berkolaborasi dengan berbagai UKM lainnya di Universitas Gadjah Mada seperti Paduan Suara Mahasiswa (PSM) UGM, Marching Band UGM, dan tari kontemporer. GMCO sebagai salah satu orkestra mahasiswa besar di Indonesia tentunya juga turut mengundang musisi-musisi ternama di Indonesia. Musisi-musisi tersebut diantaranya Singgih Sanjaya, Binu D. Sukaman, Lea Simanjuntak, Marcell Siahaan, Putri Ayu, Addie M. S., Angela July, dan Isyana Sarasvati.
Pada tahun 2022 ini, Gadjah Mada Chamber Orchestra (GMCO) membawakan sebuah pertunjukan intimate Orchestra Concert yang bertajuk GMCO Live From the Living Room dengan mengusung tema “Indonesian Pop Now and Then”. Dalam konser ini, GMCO mencoba hadir dengan konsep baru dan unik, yaitu konser orkestra intimate yang dibawakan dengan nuansa santai, tetapi tetap menjaga kualitas dan kemegahan penampilan orkestra. Para penonton akan diajak bernostalgia bersama menikmati alunan musik yang telah mewarnai belantika musik Indonesia dari era lawas hingga saat ini.
Berawal dari banyaknya penikmat musik yang senang mendengarkan lagu-lagu era lawas, GMCO Live from the Living Room ingin mengajak penonton untuk kembali bernostalgia bersama. Babak “Now” akan direpresentasikan dengan era lawas mulai dari tahun 70an hingga 90an. Hadirnya konser ini juga semakin lengkap dengan adanya bintang tamu, penyanyi pria nasional, yaitu Sal Priadi. Karya musiknya akan dibawakan secara live dengan format musik orkestra. Sal Priadi akan berkolaborasi dengan GMCO pada babak “Then” yang akan membawakan karya-karya lagu Sal Priadi mulai tahun 2018 hingga sekarang ini.
GMCO Live From the Living Room hadir dengan empat belas repertoire dengan susunan lagu sebagai berikut
- Sesaat Kau Hadir (Arr: Alexandro Rakka) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Anton Yoga
- Di Dadaku Ada Kamu (Arr: Arya Veda) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Wanda Artania
- Bunga Di Tepi Jalan (Arr: Abrar Audi A.) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Anton Yoga
- Di Bawah Sinar Bulan Purnama (Arr: Wina Fauriza Syafni) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Dhara Lastarya
- Nurlela (Arr: Abraham Raditya Tuah Penyang) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Wanda Artania
- Gang Kelinci (Arr: Ruswan Syarif) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Dhara Lastarya
- Mesra-mesraannya Kecil-kecilan Dulu : Disusun oleh Salmantyo Ashrizky Priadi dan ditampilkan oleh Sal Priadi
- Kita Usahakan Rumah Itu : Disusun oleh Salmantyo Ashrizky Priadi dan ditampilkan oleh Sal Priadi
- Irama Laot Teduh (Arr: Arya Veda) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
- Melebur Semesta (Arr: Muhammad Dhifan) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
- Ikat Aku di Tulang Belikatmu (Arr: Habibi Rahman) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
- Amin Paling Serius (Arr: Abrar Audi A.) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
- Serta Mulia (Arr: El Harera) : Azhar Asyari sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
- Dalam Diam (Arr: Ruswan Syarif) : Alexandro Rakka sebagai konduktor dan solo vokal oleh Sal Priadi
Berikut merupakan beberapa dokumentasi keseruan dari GMCO Live From The Living Room :
Dibalik kesuksesan GMCO Live From The Living Room, tentunya tidak lepas dari dukungan serta bantuan dari pihak sponsor, media partner, dan para penonton yang telah turut terlibat dalam menyukseskan acara ini sehingga dapat berjalan dengan lancar. Terima kasih untuk seluruh pihak yang telah membantu dan sampai jumpa di event GMCO yang akan datang! Jadi, pantau terus sosial media GMCO untuk info lebih lanjut mengenai event yang akan datang yaa.
Sponsored by
Media Partners